Impian apakah yang ingin Anda capai sekarang..??
Untuk bisa mencapai tujuan yang kita idam- idamkan, kita harus mempunyai tujuan yang jelas dan berani mengambil langkah pertama. Kita bisa melangkah sejauh kita mau, dan setelah kita sampai di sana, kita bisa melangkah lebih jauh lagi.Itulah yang akan terus kita lakukan untuk bersyukur dengan selalu menggali serta mendayagunakan potensi yang ada.
“Bersyukur”, bukan hanya menerima apa yang ada. Namun dengan melakukan apa yang lebih baik lagi dari apa yang telah kita dapatkan, sehingga kita pun akan mendapatkan hasil yang lebih besar. Hal ini sesuai dengan firman Allah :
“Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmatKu), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih.” (Q.S Ibrahim: 7).